Seorang Wanita Pesawaran Dibunuh Saat Sahur Terakhir

GEDONGTATAAN (14/6/2018) – Anak berusia lima tahun itu sudah dibelikan baju, tetapi ia tidak lagi berlebaran dengan ibunya. Damiyati, sang mama, bahkan terbunuh di depan matanya saat sahur terakhir Kamis, 14 Juni 2018.

Warga Desa Karengrejo, Negeri Katon, Pesawaran, pun gempar subuh itu. Wanita berusia 35 tahun tersebut dihabisi di bagian leher. Keluarga dan masyarakat sekitar baru mengetahui saat hendak sahur dan subuh.

Kapolsek Gedongtataan Kompol Bunyamin mengatakan mereka sudah mengetahui pembunuh wanita yang sedang dalam proses cerai tersebut. “Sang anak melihat langsung dan kita sedang kejar pembunuhnya,” katanya.

Dibunuh di dalam kamar, Kapolsek Bunyamin melihat ada masalah di antara warga Karengrejo itu dengan penghabis nyawanya. “Dia belum bercerai, tetapi kabarnya sedang menjalin hubungan dengan pria yang lain,” katanya.

Adapun sang anak, MS, dalam perlindungan polisi dan keluarga. Mendengar suara gaduh, ia mendatangi kamar ibunya dan melihat pembunuh kabur. 

Banyak warga menaruih simpati pada anak kecil berusia lima tahun itu. Menyaksikan sesuatu yang seharusnya tak dilihatnya: ibu bergelimang darah di atas tempat tidur kamar mereka.

IWANSYAH

0 comments:

Posting Komentar