Terduga Teroris Lampung Titip Bahan Bom di Rumah Nenek

BANDARLAMPUNG (15/10/2018) – Densus 88 Mabes Polri dan Tim Gegana Brimob Polda Lampung, pukul 15.30 Selasa 15 Oktober 2019, menemukan materi bom siap ledak di rumah kerabat salah seorang dari 4 terduga teroris yang ditangkap di 3 lokasi di Bandarlampung, Senin 14 Oktober 2019.


Rifki Muntazeri, salah seorang terduga teroris, menitip material bom pekan lalu di rumah nenek tirinya di Jalan Gunung Dempo RT 11 Lingkungan I Sawit Raya, Perumnas Way Halim, Bandarlampung. Ia mengemasnya dalam sebuah tas, berisi 2 kg sulfur 1,5, alat pemicu ledak, dan remote.

Sang nenek dan dua cucu yang tinggal di rumah tersebut, Muhammad Aziz dan Sulaiman alias Embung tidak mengetahui “mamang” mereka yang berasal dari Lampung Timur menyimpan material bom di sana.

Saat didatangi Densus 88 Mabels Polri dan Tim Gegana, rumah tersebut sepi. Sang nenek tiri, yang sehari-hari menjadi guru mengaji, kaget melihat rumah mereka digeledah petugas. Demikian juga Ketua RT setempat, Yusrizal.

Menurut Ketua RT setempat, rumah tersebut dan penghuninya merupakan warga asli. Suami sang nenek semasih hidup dikenal sebagai ustad.

Densus 88 Mabes Polri menangkap 4 orang terduga teroris di 3 lokasi di Bandarlampung, Senin 14 Oktober 2019. Mereka juga menyita sejumlah peluru dan barang elektronik dari tempat tinggal dan kerja.

RIKI PRATAMA

0 comments:

Posting Komentar