Panwaslu Lamteng Kembali Ingatkan Netralitas PNS

GUNUNGSUGIH (14/12/2017) – Ketua Panwaslu Lampung Tengah Harmono mengakui laporan pegawai negeri sipil terlibat dalam kampanye semakin ngetrend. “Dari jauh hari kita sudah melakukan tindak pencegahan dengan mengirim surat ke dinas terkait. Kalau masih melanggar, berarti dipanggil dan diberi sanksi,” katanya.

Pada Kamis, 14 Desember 2017, Panwaslu Lampung Tengah juga  membentuk Focus Grup Discussion ( FGD), di rumah makan Yangti Bandarjaya.  Tujuannya antara lain mengharapkan masyarakat proaktif ikut mengawasi  dan memantau jalannya pilkada,  baik pemilihan Gubernur,  Walikota,  Bupati.

Namun, Harmono juga meminta masyarakat melaporkan pelanggaran, sesuai prosedur: dikirim dengan tertulis dan disertai identitas.

SIGIT S

0 comments:

Posting Komentar