Desa Sidodadi, Pesawaran, Musyawarah Desa 2018

WAYLIMA (21/1/2018) – Desa Sidodadi melaksanakan musyawarah desa, yang dihadiri oleh Camat Way Lima Sukur, Bhabinkamtibmas Apriyanto Meakili, Babinsa Margunadi, Ketua BPD, para kepala dusun, dan aparat desa.

Dalam musdes tersebut, Kepala Desa Sidodadi memberikan kesempatan kepada tiap kepala dusun mengusulkan rencana pembangunan yang menggunakan Anggaran Desa, yang umumnya tentang infrastruktur dan peralatan kerja.

Kepala Desa Sidodadi Resmawan Yuliadi mengatakan musdes memperoleh tanggapan positif. Bahkan banyak dari tokoh merasa tidak diajak karena ingin sumbang saran soal pembangunan desa.

Yang menjadi persoalan dari setiap musdes, demikian Resmawan, memberi pemahaman skala prioritas kepada para kepala dusun. “Kalau semua masuk dalam anggaran segera, ADD yang diterima tidak mampu untuk membayarnya,” katanya.

IWANSYAH

0 comments:

Posting Komentar