Taman Gisting: Dari Wahana Anak, Band, dan Pustaka

GISTING (6/1/2018) – Setelah dibuka pada malam Tahun Baru, Rest Area Taman Gisting, Tanggamus, semakin ramai pada Sabtu, 6 Januari 2018. Sedang tumbuh berbagai kreativitas di sana. Mulai ada wahana bermain anak, band, dan ruang baca buku.

Kreativitas hiburan muncul. Bayu Firdaus, misalnya, tampil dengan grup bandnya di sana, dengan harapan ingin menghibur warga yang datang ke Rest Area Gisting. “Ramai banget di sini. Masyarakatnya antusias. Kami ingin bermain terus,” katanya.

Misa, seorang mahasiswa, sengaja pulang ke Gisting saat liburan untuk berkumpul dengan anak-anak pecinta buku. “Sebenarnya buat anak-anak dari segala usia. Tapi karena buku yang ada masih terbatas, yang datang baru anak SMP ke bawah,” katanya.

Oklay, warga Gisting, yang menonton keramaian dari kejauhan, mengatakan ia senang dengan Taman Gisting. “Ramai warga datang ke sini dan pedagang bisa memanfaatkannya untuk mencari nafkah,” katanya.

AFNAN HERMAWAN

0 comments:

Posting Komentar