Surawi, salah seorang warga Pucung Rejo, mengatakan jalan di lingkungan mereka tidak pernah berubah sejak puluhan tahun yang lalu. “Talut memang sudah dibangun, tetapi jalanan masih tanah dan sangat licin di saat musim hujan seperti sekarang,” katanya, Minggu, 14 Januari 2017.
Sugiono, kepala Desa Argo Mulyo, mengatakan jalan tersebut sebenarnya sudah masuk dalam agenda musrebang desa, tetapi hingga Tahun 2017 dana desa belum mencukupi untuk membangunnya. “Sepanjang program ADD ini masih ada, kita akan membangunnya, sesuai dengan perimbangan pembangunan antara pedukuhan,” katanya.
AFNAN HERWAMAN
0 comments:
Posting Komentar