Dari 100, Desa Tertinggal Tanggamus Kini 28

KOTAAGUNG (9/2/2018) – Selama kepemimpinan Hi. Samsul Hadi, desa tertinggal di Kabupaten Tanggamus berkurang dari 100 menjadi 28 pekon, kata Ketua Bappeda Tanggamus Hendra Wijaya Mega dalam temu pers akhir jabatan Bupati Hi. Samsul Hadi pada Jumat, 9 Februari 2018.

Hadir dalam temu pers itu Bupati Tanggamus Hi. Samsul Hadi, Sekretaris Kabupaten Andi Wijaya, Kepala Dinas PUPR Riswanda Junaidi, Kepala Diskominfosandi Sabaruddin, Kepala Dinas Pendidikan Johansyah, Kepala Dinas Kesehatan Sukisno, dan Inspektur Daerah Fathurrahman.

Hendra mengatakan desa tertinggal terbanyak terdapat di Pematang Sawah dan Cukuh Balak, masing-masing tujuh pekon. Sisanya menyebar di kecamatan lain.

Pada kesempatan itu, Bupati Hi. Samsul Hadi mengatakan, di masa jabatannya Pemkab juga berhasil membangun sejumlah objek wisata, hampir menyelesaikan RPH, dan merekomendasi sejumlah industri skala besar.

Sedangkan Sekkab Andi Wijaya mengingatkan netralitas ASN dalam pemilihan bupati dan pemilihan gubernur mendatang. Sesuai sejumlah Undang-Undang, pegawai dilarang mendukung calon bupati atau gubernur. “Saya mengimbau ASN profesional, tetap bekerja, dan jangan memihak ke calon tertentu,” katanya.

AFNAN HERMAWAN

0 comments:

Posting Komentar