pTzHC95kDouQYrsREyhoYFkgZJIas4EQAFJtLwOS
Bookmark

Lintas Timur dan 5 Kecamatan Lamtim Masih Banjir

SUKADANA (27/2/2018) – Banjir masih menggenangi sejumlah wilayah di Lampung Timur. Di Jalan Lintas Timur SB-16, perbatasan dengan Lampung Tengah, genangan air di jalan belum surut. Sebuah truk tampak terguling dan belum dievakuasi hingga Selasa Siang, 27 Februari 2018.

Untuk menghindari kendaraan terseret arus air di Jalan Lintas Timur, petugas Polres Lampung Timur tampak mengalihkan kendaraan yang kecil ke arah Metro di Desa Tambah Subur, Way Bungur.

Hingga Selasa Siang, genangan air masih terjadi di lima kecamatan di Lampung Timur, mulai dari Sukadana, Way Bungur, Labuhan Maringgai, Bumi Agung, dan Batanghari Nuban.

Di Tanjung Tirto, Way Bungur, genangan air bervariasi antara selutut hingga satu meter. Namun pesawahan yang berdekatan dengan Way Bungur rata dengan sungai. Ketinggian genangan di sana mencapai tiga meter.

Kapolres AKBP Yudy Chandra, Kabag Ops Kompol Ujang Supriyanto, Danramil, TNI, dan Tagana mengevakuasi beberapa warga yang sakit dan berusia lanjut. Mereka juga memantau banjir sekitar sungai. Selain sawah, sejumlah rumah di pinggir sungai terendam sampai dua meter.

“Banjir di sini belum surut. Hampir 200 rumah warga yang terendam,” kata Kapolres.

AKBP Yudy Chandra mngatakan jika banjir susulan datang, warga yang berada di pinggir di sungai harus dievakuasi.

BERIYAN HERMAWAN DAN BENI ALIF SYUHADA

0

Posting Komentar

-->