Rapat Paripurna Istimewa DPRD dibuka Ketua DPRD Lampung Tengah Ahmad Junaidi Sunardi. Dihadiri anggota DPRD, Plt Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyo Soemarto, dan Candi SH, mewakili Gubernur Lampung.
Dalam sambutannya, Plt Bupati Lampung Tengah Hi. Loekman Djoyosoemarto mengatakan peringatan hari ulang tahun Provinsi lampung ke-54 adalah bukti nyata hasil kemitraan antara eksekutif dan legeslatif dalam menyatukan seluruh asfek politik , ekonomi, sosial, dan budaya, yang tertuang dalam kebijakan daerah, yang pada akhirnya bermuara pada upaya dan komitmen bersama membangun Provinsi Lampung,
Loekman mengharapkan hasil dari refleksi saat ini membawa semangat pembenahan, dengan tetap menjaga suasana yang kondusif . “Karena dalam suasana yang aman, nyaman, tentram, dan damai kita dapat melaksanakan tahap pembangunan dengan sebaik baiknya,” katanya.
Rapat paripurna ditutup dengan pemotongan tumpeng, yang dilakukan oleh Ketua DPRD Lampung Tengah, dan diberikan kepada Plt Bupati Lampung Tengah Hi. Loekman Djoyosoemarto.
DODO
0 comments:
Posting Komentar