Kasat Binmas Polres Pesawaran Diganti

GEDONGTATAAN (10/3/2018) - Kapolres Pesawaran AKBP Syaiful Wahyudi memimpin upacara serah terima jabatan Kasat Binmas dari AKP Basri kepada Iptu Yani Tejo. Upacara berlangsung di halaman mapolres, Sabtu, 10 Maret 2018.

Dalam kesempatan itu kapolres berharap pejabat baru menaati sumpah jabatan dalam menjalankan tugasnya. Karena sumpah jabatan tersebut akan dipertanggungjawabkan di dunia dan akhirat.

Upacara serah terima dihadiri para pejabat polres, persit, dan jajaran polsek.

IWANSYAH

0 comments:

Posting Komentar