Pria yang diperkirakan berusia antara 35 dan 40 tahun itu sudah tiga atau lima hari meninggal di bawah sebuah pancuran berbatu di sana. Tidak ada tanda kekerasan. Ia diduga tergelincir dari ketinggian 10 meter.
Kapolsek Cukuh Balak Iptu R. Panggabean mengatakan pria tersebut memiliki tinggi 165 cm dan berambut pendek. Terakhir memakai kaos biru tua dan celana panjang training biru muda, dengan tulisan SMK KH Kholib Pringsewu.
Adalah Nurwahidin, warga sekitar, yang menemukan pertama kali. Melihat sesosok mayat, ia berlari ke kampung. Temannya Abdul Latif, kemudian, melapor ke Polsek Cukuh Balak, yang dua jam kemudian, datang bersama babinsa dan petugas puskesmas.
Jenazah pria tak dikenal itu diangkut menjelang magrib. Setelah diperiksa tim medis, Polsek Cukuh Balak memutuskan memakamkannya, karena terus-menerus mengeluar bau yang menyengat.
MAULANA AS
0 comments:
Posting Komentar