Siswa SMP di Pringsewu Diberi Psikoedukasi

PAGELARAN (6/4/2018) - Tim Lembaga Konsultasi Kesejahteraan Keluarga Dinas Sosial Kabupaten Pringsewu, mengadakan sosialisasi dan psikoedukasi kepada siswa SMPN 1 Pagelaran, Kecacamatan Pagelaran.

Kegiatan ini kolaborasi Dinas Sosial dan Dinas Pendidikan Pringsewu, karena meningkatnya masalah psikososial yang makin mengkhawatirkan.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pringsewu Arif Nugroho, mengatakan, Rabu, 6 April 2018, kasus yang menimpa anak di daerah ini trennya meningkat tinggi. "Karena itu, kita perlu mengantisipasinya, salah satunya dengan cara sosialisasi edukasi kepada pelajar," katanya.

EFRIZAL

0 comments:

Posting Komentar