Jadi Mayor TNI Gadungan demi Wanita Pujaan

BANDARLAMPUNG (22/5/2018) – Ingin menikah lagi dengan wanita pujaannya, seorang pria berusia paro baya menyamar menjadi Mayor TNI Angkatan Darat. Ia tertangkap saat berkunjung ke Koramil Tanjung Karang Pusat Bandarlampung, pada Selasa, 22 Mei 2018.

Has, warga Tanjungkarang Pusat, yang mengaku Mayor TNI, saat ini berusia 52 tahun. Ia membeli perlengkapan seragam di Jakarta seharga Rp500 ribu.  Setiba di Bandarlampung, ia mengaku bekerja di Mabes TNI.

Adapun wanita idamannya, sebutlah Menik, adalah janda dan juga warga Tanjungkarang Pusat. Karena tidak percaya melihat Has yang sedikit pincang, sang wanita mengetesnya berkunjung ke Koramil. Pria paro baya itu pun melakukannya.

Baru masuk pekarangan Koramil Tanjungkarang Pusat, Mayor TNI gadungan sudah dicurigai petugas jaga. Mereka menelepon Polresta Bandarlampung. “Selagi duduk tampangnya meyakinkan, tetapi karena jalan pincang, kita curiga,” ujar seorang petugas.

Yang jadi persoalan, Has juga sering meminta uang kepada sejumlah pihak. Juga terkait dengan pengumpulan uang agar bisa mendekati wanita pilihannya, kata Kompol Harto Agung Cahyono, Kasatreskrim Polresta Bandarlampung.

Sang Mayor nyengir saja saat ditemui di Polresta Bandarlampung. Saat diwawancarai, ia merahasiakan alamat wanita idamannya.

PANDAWA AF

0 comments:

Posting Komentar