Ridwan, warga Kampung Seputih Agung, mengatakan, jembatan Way Wayit terputus setelah dilintasi beberapa truk muatan singkong pada pukul 4.00 WIB. Tak ada korban dalam kejadian itu.
Ridwan mengatakan, sejak jembatan dibangun tahun 1978, belum ada perbaikan. Aparat desa pernah mengajukan perbaikan tapi belum ada tanggapan dari pemerintah daerah.
Warga setempat memperbaiki jembatan secara swadaya, dengan harapan bisa dilintasi segera karena jalur alternatif yang ada menghambat aktivitas mereka.
SIGIT S
0 comments:
Posting Komentar