Tomi, Peratin Pekon Sumber Rejo, mengatakan Pemerintah memperbaiki jalan satu-satunya dari Way Heni ke Way Haru itu pada Tahun 2012.
Yang membuat ia dan warga kecewa, pada Tahun 2017, PU dan rekanan membuka jalan di ujung Pekon, dengan komitmen, jika selesai, akan memperbaiki jalan di sana. “Tetapi sampai sekarang mereka ingkar janji,” katanya.
Peratin Pekon Sumber Rejo itu mengatakan ia sudah menemui rekanan dan Dinas PU. Tidak ada jawaban yang jelas hingga saat ini. “Karena itu, jika ada pembangunan jalan di ujung pekon pada Tahun 2018, warga dan pekon sepakat membuat portal,” katanya.
Kekecewaan Peratin lebih mendalam karena janji rekanan dan Dinas PU disampaikan kepada masyarakat. Warga yang sudah lama mendambakan pembangunan jalan menyetujui jalan mereka dilewati untuk pembukaan jalan ke arah Kawasan Bukit Barisan. “Pekerjaan selesai, mereka menghilang,” katanya.
YUAN ANDESTA
0 comments:
Posting Komentar