Warga Tasik di Tegineneng: Kecelakaan atau Dibunuh?

TEGINENENG (1/5/2018) – Hingga Selasa Sore, 1 Mei 2018, masih simpang siur penyebab meninggalnya seorang warga Tasikmalaya, Jawa Barat, di Dusun Sri Agung, Desa Bumi Agung, Kecamatan Tegineneng, Kabupaten Pesawaran, pada Selasa Pagi, 1 Mei 2018.

Saat ditemukan di jalan arah ke Kota Metro, pria berusia 25 tahun itu luka memar di bagian kepala. Bisa disebabkan kecelakaan lalu lintas. Namun, sepeda motor yang berada di dekatnya tidak rusak. Lokasi kecelakaan juga tidak persis di pinggir jalan. Bisa jadi warga Tasik itu dirampok atau dianiaya. 

Untuk sementara, polisi memastikan jenazah tersebut bernama Asep Didin, alamat di Sukaratu RT 10 RW 02, Indra Jaya, Sukaratu, Tasikmalaya. Tinggi badan sekitar 163 cm. Terakhir memakai celana abu-abu kehitaman, kaos abu, jaket merah maroon, celana dalam warna warna biru.

Di sekitar tempat Asep ditemukan, terdapat sebuah motor merk Yamaha Mio warna hitam bernomor polisi BE 3656 YO. Polisi memperkirakan Asep mengendarainya sebelum meninggal pada pagi itu.

Kapolsek Tegineneng Iptu Syamsu Rizal membenarkan peristiwa tersebut. Bersama unit identifikasi Polres Pesawaran, pemeriksaan awal dilakukan polisi dengan tim medis Puskesmas Tegineneng. Jenazah, kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Polda Lampung. “Untuk diperiksa apakah meninggal karena kecelakaan atau sebab lain,” katanya.

IWANSYAH

0 comments:

Posting Komentar