Belum terlihat pemudik yang menggunakan kendaraan roda empat atau sepeda motor dari Jakarta maupun sebaliknya dari Palembang ke Jakarta, Sabtu, 9 Juni 2018.
Kepala Tim ll Pos Mudik Bandarjaya Ipda Denny mengatakan, kendaraan yang melintas di Jalinsum lancar. Lonjakan kendaraan diperkirakan terjadi tiga hari atau H-3 menjelang Lebaran dan tiga hari sesudahnya.
"Kami imbau nanti pengguna jalan yang melewati Lampung Tengah bisa menggunakan jalur jalan tol dan jalur alternatif untuk menghindari kemacetan lalu lintas," katanya.
SIGIT S
0 comments:
Posting Komentar