Kontraktor Lampung Tengah Demo Kantor Bupati

GUNUNGSUGIH (25/6/2018) - Sekitar 500 massa gabungan kontraktor di Kabupaten Lampung Tengah, mendatangi kantor pemerintah kabupaten setempat. Mereka memprotes lelang proyek yang dibiayai APBD tahun 2018, karena diduga kecurangan. Massa tak bisa masuk ke kantor pemkab karena pintu gerbang ditutup dan dijaga sejumlah Satuan Polisi Pamong Praja, Senin, 25 Juni 2018.

Massa sambil membentangkan spanduk berorasi di pintu gerbang, dan mengancam mendobraknya jika tetap ditutup. Setelah bernegosiasi, pejabat pemkab mempersilakan sembilan wakil pengunjukrasa bertemu di kantor. 

Usai pertemuan, Agustam Hadi, Ketua LSM Lesper dan koordinator kontraktor mengatakan, pertemuan dengan pejabat pemkab tidak membuahkan hasil. Plt Bupati Lampung Tengah tidak ada di tempat, sementara wakil yang ditunjuknya belum memberikan keputusan.

"Kami menuntut tender proyek di pemerintahan diulang lagi, karena diduga tidak transparan dan tidak independen. Kami memberi waktu sepuluh hari kepada pemkab untuk memenuhi tuntutan kami. Jika tidak, kami akan turun lagi dengan massa lebih banyak," katanya. 

SIGIT S

0 comments:

Posting Komentar