Anton Murdianto, GM ASDP Bakauheni, mengatakan hingga pukul 08.00 Minggu, 99 persen pejalan kaki sudah kembali ke Pulau Jawa pada HH hingga H+7, jika dibandingkan dengan jumlah yang berangkat dari Merak dari H-8 hingga hari H Lebaran.
GM ASDP itu mengatakan kenaikan drastis pemudik tahun ini terdapat pada golongan pemudik sepeda motor. Hingga pukul 08.00 Minggu, 24 Juni, pemudik dengan fasilitas roda dua sudah balik 71.659 unit. Masih sekitar 88 persen dibanding jumlah 83,845 yang berangkat dari Merak.
Anton memperkirakan jumlah arus balik pada Minggu, 24 Juni akan menjadi teramai dari hari kedua lebaran hingga H+7. Hingga pukul 08.00 pagi jumlah pemudik 102,123. Dari pantauan arus mudik di Terminal Rajabasa dan kedapatan lalu lintas, jumlahnya masih terus berambah.
Sebelumnya, jumlah pemudik arus balik paling ramai pada Tahun 2018 terjadi pada H+3 dan H+4, dengan jumlah penumpang 144,647 dan 129,471. Diikuti jumlah penumpang pada H+2 pada Senin, 18 Juni sebanyak 116,837.
GELLY
0 comments:
Posting Komentar