Bupati Lampung Utara Lagi, Agung Cukur Plontos

KOTABUMI (25/7/2018) – Agung Ilmu Mangkunegara mencukur rambut hingga plontos, memenuhi salah satu  nazarnya, pada Rabu, 25 Juli 2018. Bersama Budi Utomo, ia dinyatakan resmi  oleh KPUD menjadi bupati Lampung Utara untuk periode 2019-2024.

Acara cukur rambut hingga plontos itu disaksikan isteri, anak, keluarga besar, partai pengusung, dan simpatisan di Kotabumi.

Sebelumnya, Ketua KPUD Marthon membacakan hasil rapat pleno terbuka, yang menyatakan pasangan Agung Ilmu Mangkunegara dan Budi Utomo (ABDI) mendulang suara terbanyak pada Pemilihan Bupati-Wakil Bupati Lampung Utara dalam Pilkada serentak 27 Juni 2018 lalu.

Marthon mengatakan, berdasarkan hasil penghitungan, pasangan nomor urut 3 yang dikenal dengan Abdi tersebut memperoleh suara 162.426. Pasangan Zainal Abidin-Yusrizal (Zaya) 104.885, dan pasangan Aprozi Alam-Ice Suryana (Oce) 52.139.

Ketua KPU Lampura mengatakan ketetapan dari KPU RI tersebut dikeluarkan setelah dalam proses Pemilihan Kepala Daerah di kabupaten tersebut tidak ada gugatan di Mahkamah Konstitusi.

Usai ditetapkan, Agung meminta semua pihak dan masyarakat mengigatkannya dan meluruskannya dalam kelupaan dan kesalahannya di masa kepemimpinannya mendatang. Ia juga meminta masyarakat tidak lagi terpecah, seperti saat Pemilihan Bupati diselenggarakan.

Pada kesempatan itu, ketua partai pengusung mengharapkan Agung dan Budi memberikan yang terbaik untuk Lampung Utara.  “Kami mengharapkan ABDI mengemban tugas dengan sebaik-baiknya,” kata Ketua PKS Lampung Utara Agung Utomo.

Ketua Gerindra Lampung Utara Farouk Dhanial  meminta ABDI konsiten dan konsekuen terhadap janji politiknya. Sekretaris Nasdem Nasdem Lozi Darwin mengharapkan janji pasangan itu direalisasikan. Sedangkan Ketua PAN Lampung Utara Darwin Hipni meminta kepada Bupati-Wakil Bupati terpilih selalu  bersinergi.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar