Kanitreskrim Polsek Waybungur Bripka Nurkolis SY mengatakan kedua anak yang meninggal, masing-masing Wendi Setiawan, berusia 15 tahun, dan Dian Saputra, berusia 15 tahun. Keduanya pelajar kelas 3 MP dan tinggal di Desa Joharan, Putrarumbia, Lampung Tengah.
Siang itu mereka berlima mencari ikan di Way Bungur dengan cara menyelam dan berenang. Tiga sudah selamat di seberang, dua lagi tidak kuat. “Temannya sempat menolong, tetapi keduanya tenggelam,” kata Bripka Nurkolis.
Warga, kemudian, beramai-ramai mencari jasadnya dengan perahu. “Warga menemukannya 15 menit kemudian dan membawanya ke rumah duka di Desa Joharan,” kata Nurkolis.
HARIYANTO
Posting Komentar