Tabrakan Jalinsum Lampung Tengah, Satu Meninggal

BANDARJAYA (23/7/2018) - Minibus yang dikemudikan Rustam Effendi diduga hendak menyalip truk di depannya, tapi saat bersamaan dari arah berlawanan muncul truk lain. Sopir minibus mencoba menghindari tabrakan dengan membanting stir mobil ke kiri lagi, tapi mengakibatkan tabrakan dengan truk di belakangnya.

Minibus bernomor polisi BE 1548 JX diseruduk, terseret beberapa meter berakhir setelah masuk siring. Tabrakan terjadi di Jalan Lintas Sumatera Lintas Tengah, tepatnya di Kampung Tanjungratu,  Kecamatan way Pengubuan, Kabupaten Lampung Tengah, Senin, 23 Juli 2018.

Kedua kendaraan tersebut sama-sama melaju hendak ke Kotabumi. Rustam berusia 59 tahun luka ringan, namun istrinya, Rohidawati berusia 53 tahun, meninggal di tempat kejadian. Keduanya warga Rejosari, Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara. 

Sedangkan sopir truk Sunarto, warga Goras Jaya, Kecamatan Bekri, Lampung Tengah, mengalami luka ringan. 

Akibat tabrakan itu juga mengakibatkan angkutan truk berupa tepung tapioka tumpah ke jalan raya. Sempat terjadi kemacetan lalu lintas beberapa saat. 

ZEN SUNARTO


0 comments:

Posting Komentar