Setidaknya 60 warga Tri Mulyo terlibat dalam padat karya tunai, yang anggarannya berasal dari Dana Desa Tahun 2018 senilai Rp286 juta. “Panjangnya 500 meter, lebar 2 meter, dan tinggi 13 cm,” kata Peratin Harian.
Jalan tersebut merupakan lingkar pekon yang mengarah ke SMPN Satu Atap Argomulyo. Warga sudah merintisnya dengan gotong royong sejak empat tahun yang lalu, dan baru kebagian anggaran dari Dana Desa pada Tahun 2018.
Peratin Harian mengatakan Pekon Argo Mulyo memperoleh anggaran Rp860 juta untuk Tahun 2018, yang terbagi dalam lima rencana pembangunan: gapura pekon, jembatan di Pemangku 5, rabat beton di Pemangku 3 dan 1, dan pembangunan kantor bumdes di Pemangku 2.
ROBERT ARIESTA
Posting Komentar