Ada Dangdutan dan Olahraga di Kagungan Rahayu Tulangbawang

MENGGALA (17/8/2018) - Warga Kampung Kagungan Rahayu, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulangbawang, mengadakan berbagai perlombaan, melibatkan semua warganya.

Ada senam dangdut, olahraga, dan catur. Warga juga sebelumnya mengadakan upacara peringatan Kemerdekaan di lapangan kampung, Jumat, 17 Agustus 2018. Upacara tersebut dihadiri pihak kepilisian, TNI, dan veteran.

Kepala Kampung Kagungan Rahayu,, Hermanto, mengatakan upacara dan lomba itu agar masyarakat menghargai kebersamaan. "Ini juga untuk memupuk cinta tanah air, menjaga semangat gotong royong membangun kampung," katanya.

ANTONI/DARSANI

0 comments:

Posting Komentar