Dukung Capres, "Santri Lampung" Turun ke Jalan

BANDARLAMPUNG (3/8/2018) – Aksi turun ke jalan mendukung salah satu calon presiden dan Pilpres 2019 start di Bandarlampung pada Jumat, 3 Agustus 2018.  Seratusan pelajar, yang tergabung dalam "Santri Lampung", mendukung Jokowi menjabat presiden dua periode.

"Santri Lampung " long march dari Masjid Al-Furqon menuju Tugu Adipura, Enggal, Bandarlampung. Orator mengucapkan terimakasih kepada Jokowi menetapkan 22 Oktober sebagai Hari Santri Nasional dan membubarkan Hizbut Tahrir Indonesia.

Kelompok "Santri Lampung" juga istighozah dan doa bersama untuk keselamatan dan keutuhan Negara Kesatuan Repuublik Indonesia.  Mereka juga menyinggung soal Wakil Presiden, “Kami serahkan sepenuhnya kepada Jokowi” kata Malikah Saadah, koordinatornya, di samping seseorang yang memegang teks untuk ia baca.

PANDAWA AF

0 comments:

Posting Komentar