Peringatan HUT RI ke-73 di Lapangan Pemkab Pringsewu

PRINGSEWU (17/8/2018)  – Pemerintah Kabupaten Pringsewu memperingati Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 di lapangan Pemkab setempat  pada Jumat, 17 Agustus 2018. Bupati H. Sujadi menjadi inspektur upacara, komandan upacara Kapt.A.Sunarya, Danramil Gadingrejo, dan perwira upacara Kapt. Puryanto, Danramil Pagelaran.

Wakil Ketua ll DPRD Kabupaten Pringsewu H. Stiyono, S.H tampil sebagai pembaca teks proklamasi. Sedangkan pembawa baki bendera diserahkan kepada Dita Imaniar, pelajar SMAN Gadingrejo, dengan komandan pasukan pengibar bendera Kapt.Redi Kurniawan, Danramil Pringsewu.

Tampak hadir dalam peringatan HUT RI itu  Wakil Bupati Dr. Hi.Fauzi, S.E.,  Sekkab  Drs.A.Budiman P. Mega, M.M., asisten dan staf ahli Bupati, para kepala OPD, dan unsur Forkopimda lainnya.

Bupati H. Sujadi juga menyerahkan Tanda Kehormatan Satyalancana Karyasatya kepada sejumlah aparatur sipil negara di lingkungan Pemkab Pringsewu. Memimpin Forkopimda ziarah dan tabur bunga ke Taman Makam Pahlawan Keputran, Sukoharjo.

EPRIZAL

0 comments:

Posting Komentar