Romli, juru bicara panitia khusus, mengatakan DPRD meminta Pemkab Lampung Utara menyelesaikan tunggakan PHO dan retensi lainnya dalam tahun anggaran 2018. “Dan untuk kedepannya berhati-hati merencanakan asumsi pendapatan dan penerimaan,” katanya.
Bupati Agung Ilmu Mangkunegara mengatakan ia berterimakasih dengan anggota dewan yang sudah teliti mengkaji LKPJ Bupati tahun 2017. “Saran dan masukan akan kami tindaklanjuti sesuai dengan kemampuan, “ katanya.
Sidang paripurna menjadi perhatian sejumlah pihak karena Bupati Agung dan Wakil Bupati Sri Widodo tampak akrab kembali, setelah selama ini disebut retak. Namun keduanya menyebut silaturahmi antar pemimpin harus dijaga.
ADI SUSANTO
0 comments:
Posting Komentar