Khamami Lantik Tujuh Kades Terpilih Mesuji

MESUJI (4/9/2018) – Bupati Mesuji  H. Khamami, SH melantik 7 dari 12  kepala desa terpilih hasil pemilihan kepala desa serentak 12 Agustus 2018 lalu. Lima dilantik di halaman kantor kecamatan, dua lainnya di Waterpark Taman Kehati Mekar Jaya, Tanjung Raya, Selasa 4 September 2018.

Ketujuh kepala desa yang dilantik  Sujiman, kades Pangkal Mas Mulya, Suyatno kades Tanjung Mas Jaya,  Aspari, kades Wonosari, Edy Santosa kades Dwi Karya Mustika, Khoirudin kades Eka Mulya, Supardi kades Agung Batin, Simpang Pematang. dan Mua'mar kades Sidomulyo, Mesuji.

Hadir dalam acara tersebut Kapolres Mesuji AKBP Eko Purnomo, Dandim 0426 Tulang Bawang Mayor ARM  Wahyudi, Ketua pengerak PKK Elfiana Khamami,  Kepala Dinas PMD Sunardi Sunkau, sejumlah kepala OPD, camat, dan tokoh.

SUPRIYONO

0 comments:

Posting Komentar