Kian Beragam, Asal Siswa di SMP Doa Bangsa Lampung

TERBANGGI BESAR (22/9/2018) -  Meski serba kekurangan dalam hal sarana dan prasarana, SMP Doa Bangsa Cabang  Lampung  terus berkembang.  Kini, siswanya, selain dari Lampung, juga berasal dari berbagai daerah,  seperti Irian Jaya,  Samarinda, Kalimantan, Sulawesi,  Riau, Sukabumi, Jawa Tengah,  dan Sumatera Utara.

Saefuddin,  kepala SMP Doa Bangsa mengatakan, di samping karena memiliki cabang di beberapa daerah lain di Indonesia, sekolah tersebut diminati karena sejak berdiri dalam tiga tahun terakhir memiliki banyak prestasi di sejumlah kejuaraan.

Pembina Yayasan Doa Bangsa Cabang Lampung  Sain Mudjahid  mengatakan keunggulan sekolah tersebut karena mereka mementingkan percepatan siswanya di sana cepat matang dalam ilmu, terutama dalam berbagai keterampilan.

ZEN SUNARTO

0 comments:

Posting Komentar