Mentan dan Bupati Tanam Jagung Perdana di Pringsewu

PRINGSEWU (4/9/2018)  - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman melakukan penanaman jagung di Pekon Srikaton, Kecamatan Adiluwih, Kabupaten Pringsewu, Selasa, 4 September 2018. Ia didampingi Ditjen PMD Taufik Majid, Bupati Pringsewu Sujadi, Wakil Bupati Fauzi, dan unsur forkopimda lain.

Andi Amran juga menyerahkan bantuan alat pertanian  dan benih jagung 45 ton untuk lahan jagung 3.006 hektare, bibit padi gogo untuk lahan  1.050 hektare, bibit kopi robusta 830 ribu batang untuk lahan 830 hektare , tanaman kakao 270 ribu batang untuk lahan 270 hektare,  lada 900 ribu batang untuk lahan 1.125 hektare.

Ditandatangani pula nota kesepahaman antara PBNU dengan Kementerian Pertanian untuk mendorong peningkatan produksi jagung nasional.

Menteri optimis target produksi jagung tahun 2018 sebesar 30,05 juta ton tercapai, karena luas panen jagung tahun 2018 mencapai 5,73 juta hektare.  Khusus Lampung luas panen 486.313 hektare, dengan  total produksi  2,58 juta ton.

EPRIZAL

0 comments:

Posting Komentar