Judika Gebrak Penonton Lampung Fair 2018

BANDARLAMPUNG (12/10/2018)- Judika Nalon Abadi Sihotang mengguncang penonton Lampung Fair 2018 di PKOR Way Halim, Bandarlampung,   Malam Sabtu, 12 Oktober 2018. Ia membawakan setidaknya lima lagu hitsnya dan salah satu di antaranya berpasangan dengan Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo dan Yustin.

Lampung Fair 2018 dibuka Gubernur Lampung dan ditandai dengan penekanan tombol bersama dengan unsur fokorpimda Lampung. Dalam sambutannya, M. Ridho Ficardo mengharapkan  event tersebut terbesar di Sumatera, dan ke depan dapat  menyamai Jakarta Fair.

Seperti pembukaan Lampung Fair tahun-tahun sebelumnya, panitia juga menampilkan tarian-tarian dari sejumlah kabupaten, marching band,  dan tour stand. Event tahunan ini berlangsung  selama dua pekan, dari 12 hingga 27 Oktober 2018.

JUHARSA ISKANDAR

0 comments:

Posting Komentar