5 Dump Truck Baru Angkut Sampah Bandarlampung


BANDAR LAMPUNG (21/11/2018). Wali Kota Bandarlampung Herman HN, menyerahkan lima dump truck baru kepada Dinas LingkunganHidup (DLH), Rabu, 21 November 2018. Kendaraan itu nantinya akan digunakan untuk mengangkut sampah di kota tapis berseri.

Herman HN mengatakan, pengadaan lima unit mobil dump truck yang diberikan ke Dinas Lingkungan Hidup untuk mengangkut sampah di Kota Bandarlampung yang tiap hari makin meningkat seiring.“Lima unit mobil ini untuk mengangkut sampah, agar sampah di Kota Bandar Lampung lebih bersih,” ujar Herman.

Dia menegaskan, perkiraan pada Bulan Desember 2018 akan menyerahkan kembali delapan unit mobil pengangkutan sampah. Hal ini agar mampu mengangkut sampah tiap pagi dan sore.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bandarlampung, Sahriwansah,  mengatakan kondisi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bakung sudah snagat menghawatirkan. Untuk itu pihaknya akan memperluas lahan TPA Bakung. “Tahun depan ada perluasan lahan TPA Bakung. Karena Kota Bandarlampung idealnya 40 hektar,” kata dia.

JUHARSYAH ISKANDAR

0 comments:

Posting Komentar