Bandarlampung: Difabel Keliling Indonesia demi Gugah Nurani Penguasa

BANDARLAMPUNG (22/11/2018) - Johnson Sumangkut, warga Minahasa Selatan, Sulawesi  Utara, meski secara fisik tidak seperti yang lainnya, difabel, ia berani mengarungi laut dan darat. Dari kampungnya ia memulai perjalanan menggunakan sepeda motor dengan tujuan menyinggahi seluruh provinsi di Indonesia. Dengan cara seperti itu ia berharap bisa menggugah nurani penguasa untuk memerhatikan dan memperlakukan kaum difabel semestinya.

Sudah 24 provinsi dia datangi dan tinggal 9 lagi tersisa. Dari Bandarlampung Jhonson berharap dapat sampai hingga ke ujung barat provinsi di Indonesia, Nanggroe Aceh Darussalam.

Saat singgah sebentar di Tanjungkarang, Bandarlampung, Kamis, 22 November 2018, Johnson menuturkan perjalanannya membawa misi mengampanyekan dan menggelorakan kepada masyarakat NKRI dan Pancasila sebagai harga mati.

"Kedua saya ingin pemerintah tergugah memberikan tunjangan untuk penyandang cacat berat, membangun satu sekolah luar biasa di tiap tiga kecamatan dan membuat regulasi agar kami diberi fasilitas khusus saat naik transportasi umum," katanya.

Johnson juga berharap di Jakarta bisa bertemu dengan Presiden sehingga bisa menyampaikan aspirasinya itu.

Ia juga menuturkan sudah berkelliling ke berbagai negara dan bertemu dengan tokoh masyarakat sampai ikut unjuk rasa memperjuangkan kepentingan kaum difabel.

CHEPIEN RAYDINESYA



0 comments:

Posting Komentar