Delapan Kepala Tiyuh di Tulangbawang Barat Dilantik

TULANGBAWANG BARAT (14/11/2018) - Bupati Tulangbawang Barat Umar Ahmad melantik delapan kepala tiyuh (desa) dari dua kecamatan. Mereka hasil pemilihan kepala tiyuh serentak tahun 2018. Pelantikan gelombang kedua itu terdiri lima kepala tiyuh di Kecamatan Tumijajar, diselenggarakan di halaman kantor kecamatan setempat, Rabu, 14 November 2018.

Kepala tiyuh yang dilantik terdiri Daya Asri, Daya Sakti, Makarti, Sumber Rejo, dan Tiyuh Gunung Menanti.

Pelantikan tiga kepala tiyuh di Kecamatan Tulangbawang Tengah dilaksanakan di halaman balai Tiyuh Pulung Kencana. Mereka yang dilantik Kepala Tiyuh Pulung Kencana, Bandar Dewa, dan Menggala Mas.

Bupati mengatakan, tahun 2019 akan ada penurunan anggaran sangat tajam karena dana  alokasi khusus yang dikucurkan pemerintah pusat berkurang. Dana itu digunakan untuk menghadapi tahun politik.

"Banyak anggaran terpakai untuk pileg, pilpres, mungkin ada prioritas pergeseran APBN," katanya.

Namun, kata Umar, pemda akan terus fokus membangunan infrastruktur jalan dan pendidikan formal maupun nonformal.

"Anggaran tahun 2019 kita membangun manusia-manusia Tubaba, manusia yang memiliki karakter nemen, nedes, nerimo (nenemo). Memiliki kesederhanaan, kesetaraan, dan kelestarian," ujarnya.

ALIYUDIN/FATHUL

0 comments:

Posting Komentar