Presiden ke Lampung Tengah didampingi Iriana Jokowi dan Menteri Agraria Sofyan Djalil. Ia disambut Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyo Soemarto. Hadir di sana Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo, Pangdam Sriwijaya, Danrem 043 Gatam, Kapolda Lampung, dan Wakil Gubernur Bachtiar Basri.
Dalam sambutannya, Presiden mengatakan Pemerintah akan membagikan 240 ribu sertifikat kepada warga Lampung. Hingga saat ini, legalitas lahan yang sudah selesai di seluruh Indonesia baru 46 juta dari 126 juta bidang tanah.
Jokowi juga membawa slide, membantah dirinya sebagai antek asing. Presiden mengatakan tenaga kerja asing di Indonesia tidak sampai 1 persen. Sejumlah perusahaan penanaman modal asing, seperti Freeport, sudah kembali dikuasai Pemerintah dan BUMN.
Jokowi berkunjung ke Lampung pada Jumat, 23 November dan Sabtu, 24 November. Sebagai kepala negara ia melihat perkembangan pembangunan Tol Trans Sumatera, membagikan sertifikat di Lampung Tengah , membicarakan dana desa di Lampung Timur. Pada malam dan Sabtu, 24 November, kampanye dan bertemu relawan di Bandarlampung.
JUHARSA ISKANDAR, SIGIT S, DAN MUSTOPA
0 comments:
Posting Komentar