Lodewijk mengatakan pihaknya tetap yakin Jokowi menang di Lampung karena pada Pemilihan Presiden sebelumnya meraih 54 persen suara. Ditambah lagi kekuatan partai pendukung, caleg DPR RI, dan relawan. “Sekarang ini jumlah 700-an,” katanya, Kamis, 22 November 2018.
Pada temu pers di sekretariat TKD Lampung, Jalan Cendana No. 5, Bandarlampung, wartawan juga mempertanyakan kehadiran Jokowi sekaligus menjalankan tugas negara dan kampanye presiden. Tim lain, Lukman Edy mengatakan hal tersebut tidak menyalahi Undang-Undang.
Selama di Lampung Jokowi akan melaksanakan 6 kali pertemuan: 4 kali sebagai Presiden dan 2 kali Calon Presiden, dengan berkunjung ke Bandarlampung, Lampung Tengah, Lampung Timur, Metro, dan Pringsewu.
Di Lampung Timur persiapan tampak dilakukan PMD Lampung Timur. Menurut kepalanya, Syahrul Syah, Presiden akan menyambangi Islamic Centre dan bersama Menteri Pedesaan mengevaluasi kebijakan program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa 2019.
JUHARSA ISKANDAR DAN WAHYU AFRIANSYAH
0 comments:
Posting Komentar