Kapolres Lampura Dapat Kejutan Ulang Tahun


KOTABUMI (19/11) – Kapolres Lampung Utara AKBP Budiman Sulaksono mendapat kejutan di hari ulang tahunnya ke 43, Senin (19/11). Saat hendak memimpin rapat, dia dikagetkan dengan bunyi letupan balon dan tiupan terompet.

Setiba dari Bandarlampung, Kapolres hendak memimpin rapat analisa dan evaluasi mingguan diruang Rekonfu.Namun AKBP Budiman Sulaksono mendapatkan kejutan  dari istri serta jajarannya di Mapolres.

Dalam kesempatan itu AKBP Budiman Sulaksono menyampaikan ucapan terimakasih kepada istri, anak, dan seluruh jajarannya. ”Ini adalah syukuran untuk memperingatan hari kelahiran saya, disisa umur ini saya dan kita harus berbuat yang terbaik untuk orang lain,”ujarnya.

Dia juga mengajak kepada jajarannya untuk memanfaatkan sisa umur dengan sebaik-baiknya.  “Saya belum sebulan disini dan sudah dibuat acara seperti ini. Mari kita manfaatkan umur untuk berbuat yang baik bagi orang lain karena kalau kita mati nantinya, kita tidak  membawa apa-apa  melainkan amal kebaikan,” kata Kapolres.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar