METRO (17/11/2018) – Komunitas Odapus Lampung menggelar seminar kesehatan tentang penyakit Lupus di Kota Metro, Sabtu, 17 November 2018. Kegiatan itu diikuti puluhan dokter dan masyarakat setempat.
Seminar dilakukan dalam rangka hari kesehatan. Acara itu mengangkat tema Ada Apa dengan Lupus?. Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro Ridwan juga hadir dalam acara yang diikuti puluhan dokter dan warga Metro dan sekitarnya tersebut.
Ketua Komunitas Odapus Lampung, Merli Susanti mengatakan kegiatan itu dalam rangka sosialisasi tentang penyakit Lupus. “Penderita Lupus perlu dukungan dari masyarakat,” kata Merli.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro Ridwan mengatakan, pihaknya turut mendukung kegiatan yang dilakukan Odapus Lampung. Sebab acara itu sangat positif dalam rangka memberikan pendidikan tentang Lupus. “Ini sangat positif karena penderita Lupus memang memerlukan jalan keluar,” kata Ridwan.
\
SIGIT SANTOSO
0 comments:
Posting Komentar