BMKG Lampung Utara: Dentuman 3 Kabupaten Tak Terdata

KOTABUMI (25/12/2018) – Suara dentuman di Lampung Barat, Pesisir Barat, dan Ogan Komering Ulu masih misteri. BMKG Lampung Utara tidak memperoleh data suara keras dari 3 hingga 10 kali tersebut pada pukul 22.00 malam Rabu, 25 Desember 2018. “Yang ada gempa 2,3 SR di Liwa pukul 20.00,” kata Agung Setia.

PMG Muda BMKG Lampung Utara itu mengatakan setidaknya dua orang menelepon tentang dentuman tersebut, melaporkan tiga hingga lima kali di Pesisir Barat dan Lampung Barat, 10 kali di Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.

Agung Setia mengatakan alat BMKG tidak mencatat apa pun. Ia tidak ingin memberikan informasi tanpa data. “Ada juga yang mengira karena ada latihan militer, tetapi setelah dikonfirmasi ke Kodim Lampung Barat, tidak ada,” katanya.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar