GUNUNGSUGIH (3/12/2018) – Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto menyerahkan Surat Keputusan (SK) untuk kepala UPTD dan Kepala Sekolah SD dan SMP di Aula BKSDM, Senin, 3 Desember 2018.
Penyerahan SK dilakukan Loekman didampingi Kepala Dinas Pendidikan Syarif Kusen dan Kepala Badan Kepegawaian Daerah Lampung Tengah Candra puasati. Menurut Loekman, pembagian SK tersebut ada keterlambatan. “Ini ada keterlambatan, seharusnya sudah dari Januari sudah dibagikan,” kata Loekman.
Dia berharap para Kepala Sekolah semakin maksimal dalam menjalankan tugasnya. Dia juga meminta untuk terus membaca dan menaati aturan agar tidak terjadi masalah di kemudian hari. Terutama dalam penggunaan anggaran.
SIGIT SANTOSO
0 comments:
Posting Komentar