Buruknya Kualitas Tol Sumatera: PT PP Salahkan Rekanan

PENENGAHAN (20/12/2018) – PT PP, pelaksana pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera ruas Bakauheni – Sidomulyo, menyalahkan rekanan atas buruknya kualitas jalan, terutama di Flyover Tetaan, Penengahan, Lampung Selatan.

BACA JUGA
Humas PT PP Yus Yusuf menyatakan hal itu setelah meninjau lokasi permukiman yang sering banjir akibat pembangunan Jalan Tol Sumatera di Desa Tetaan.  Tampak juga di sana Kapolsek, Sekcam Penengahan,  dan sejumlah warga yang bermukim di sekitar fly over.

Yus Yusuf mengatakan PT PP tidak akan membayar rekanan sebelum membenahi pekerjaan mereka yang ia nilai “nakal”.  Untuk sementara, agar air hujan tidak menggenangi permukiman, PT membangun saluran air di sisi kiri dan kanan tol, dan membuangnya ke satu lokasi persawahan.

PT PP juga menyempatkan berbincang dengan warga sekitar. Memberi tali asih kepada warga yang terkena dampak jalan tol di sekitar flyover tersebut.

Sepekan sebelumnya,  DPRD Lampung Selatan meragukan kualitas Jalan Tol Trans Sumatera. Mereka menyimpulkan hal itu setelah mengunjungi Desa Tetaan, Penengahan, dan sejumlah fly over lain yang dilintasi, Kamis, 13 Desember 2018.

Sukardi dan Sadide, anggota Komisi C DPRD Lampung Selatan,  terjun ke beberapa lokasi. Mereka melihat konstruksi  tidak standar, pembuangan air dari jalan tol berdampak buruk terhadap lingkungan, dan tidak indah. “Ini bukan pekerjaan BUMN, ini pekerjaan SD Inpres,” kata Sukardi.

GELLY

0 comments:

Posting Komentar