SUKAU (5/12/2018) – Sebagian masyarakat Lampung mungkin belum mengetahui bahwa di Sukau, Lampung Barat memiliki prasasti peninggalan zaman megalitik. Namun, Prasasti Harakuning yang bersejarah ini tidak terawat dengan baik.
Situs Harakuning terkenal karena keberadaan Prasasti Hujung Langit yang terletak di Dusun Harakuning Jaya, Desa Hanakau, Kecamatan Sukau. Situs dengan luas 27 hektare ini dikelilingi oleh parit. Di situs ini berupa prasasti dan tinggalan budaya megalitik.Tinggalan budaya megalitik terdapat di bagian tenggara area situs.
Tinggalan megalitik tersebut berupa batu datar, arca megalitik, dan batu bergores. Arca megalitik yang ditemukan pada tahun 1995 berukuran tinggi 60 cm, lebar 26 cm. Arca digambarkan bermata bulat memanjang, mulut berbentuk garis, kaki dalam posisi jongkok.
Arca yang ditemukan pada tahun 2014 cenderung lebih kecil. Arca tersebut berukuran tinggi 28 cm, dan diameter dasar 16 cm. Secara keseluruhan, arca tersebut membentuk bagian menyerupai tubuh manusia dengan pahatan sederhana, yakni bagian kepala, badan dan kaki. Detail bagian wajah, tangan dan kaki tidak terlihat dengan jelas.
Menurut warga yang tinggal di sekitar situs, banyak pengunjung yang datang ke Prasasti Harakuning tersebut. “Ada banyak yang ke sini, ada anak-anak sekolah, dari Provinsi, dan bule juga ada,” kata warga.
Namun, situs tersebut tidak terawat karena tidak ada penjaga maupun petugas kebersihan. Di tambah lagi kalan menuju situs tersebut pun kurang memadai dikarenakan jalan hanya bisa dilalui kendaraan roda dua dan lokas nya di perkebunan. “Harusnya ada yang merawat,” ujarnya.
AHMAD SIKOTRI DAN LILIANA P
0 comments:
Posting Komentar