Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan menyalurkan 840 ekor sapi indukan impor ke seluruh Pulau Sumatera. Bantuan diberikan lewat UPT BPTUHPT Sembawa di Instalasi Karantina Hewan Juang Jaya, Sragi, Lampung Selatan, . “Akan disebarkan ke 50 kelompok peternak dan 10 UPTD di 10 Provinsi di Sumatera,” kata I Ketut Diarmita.
Menurut Dirjen, sebelumnya, Kementerian pertanian menyerahkan 1.225 bantuan sapi jenis brahman cross tersebut ke 80 kelompok peternak dan 2 UPTD di 35 kabupaten dalam 5 provinsi, mulai dari Yogjakarta, Kalimantan barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Jawa Barat.
Meski sudah di ujung tahun, Dirjen optimis menyerahkan bantuan 6 ribu ekor ke 110 UPTD di 110 kabupaten (24 Provinsi) lewat UPT Baturrahden, Sembawa, dan BBVET Maros.
PANDAWA AF
0 comments:
Posting Komentar