Demi Jalan Tol, Anak-Anak Lampung Ngaji dengan Kambing

NATAR (24/1/2019) - Sudah dua tahun, 50 anak-anak belajar mengaji di pelataran sebuah rumah, dan tepat di depannya berjejer dua kandang kambing. Selama itu pula mereka seolah tak terganggu meski harus mendengar suara mengembik disertai bau dari kandang binatang tersebut.

Anak-anak itu bagian dari warga Desa Proklamasi, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan. Musala mereka yang biasanya digunakan belajar mengaji terkena pembebasan lahan untuk jalan tol Trans Sumatera ruas Bakauheni-Terbanggibesar. 

Warga setempat hanya dapat kompensasi sebesar Rp30 juta dari Rp140 juta sebagai penggantinya. Uang itu jelas tidak cukup lagi karena untuk membeli lahan saja sudah habis. 

Musala masih dibangun dan entah kapan selesainya karena warga harus swadaya mencari anggarannya. Itu berdampak pula tempat untuk belajar mengaji anak-anak. Namun, mereka tiap hari tetap semangat belajar. 

Guru mengaji dari warga setempat juga tak memungut biaya sepeserpun, sehingga anak-anak nyaman belajar di sore hari usai sekolah formal.

CHEPIEN RAYDINEYSA

0 comments:

Posting Komentar