RSUD Demang Sepulau Raya Lampung Tengah Layani Cek Up Haji


GUNUNGSUGIH (25/1/2019) – RSUD Demang Sepulau Raya, Lampung Tengah melayani cek up para calon Jemaah haji. Ratusan orang diperiksa kesehatannya meliputi jantung dan lainnya.

Para calon jemaah haji ini mulai Tanggal 22 Januari hingga 25 Januari 2109 memadati rumah sakit untuk melakukan cek kesehatan guna memenuhi persyaratan berangkat haji tahun ini.

Direktur RSUD Demang Sepulau Raya dr. Otniel Tri Widiatmoko mengatakan, daftar calon jemaah haji yang cek up ke rumah sakit berjumlah 900 orang. Adapun katagori yang diperiksa antara lain rontgen, IKG atau jantung, dan laboraturium.

“Itu diantaranya yang diperiksa. Sebenarnya hasil pemeriksaan bisa selesai dalam satu hari, namun sambil menunggu calon jemaah yang lain maka hasil tes kesehatan akan di umumkan dalam satu pekan,” kata Otniel, Jumat, 25 Januari 2019.

Menurutnya, RSUD Demang merupakan rumah sakit yang sudah terakreditasi. Dalam pelayanan cek up ini, dia memastikan berjalan dengan lancar dan maksimal. “Rumah sakit kita ini sudah terakreditasi,” ujarnya.

Salah seorang calon jemaah haji asal Bandarjaya, Suyanto mengatakan, kedatanganya ke rumah sakit untuk mengikuti tes kesehatan sebagai salah satu syarat haji. “Jatung sudah di cek. Mudah-mudahan nanti hasilnya semuanya sehat,”kata Suyanto.

Hal senada dikatakan Wratmi,  calon jemaah haji dari Kecamatan Anakratuaji juga berharap kondisi kesehatannya dan teman-teman normal dan stabil. “Dari daerha saya ada 4 orang. Sebelumnya kami juga sudah cek di Puskesmas,” kata Wiratmi.

ADV/SIGIT SANTOSO

0 comments:

Posting Komentar