BATUBRAK (6/1/2019) – Sejumlah warga Pekon Gunungsugih, Kecamatan Batubrak, Lampung Barat melakukan gotong royong membersihkan dan memperbaiki jalan yang sering rusak, Minggu, 6 Januari 2019. Mereka berharap pemerintah memperbaiki secara permanen.
Peratin Gunungsugih, Indra mengatakan bahwa kegiatan gotong royong ini dilaksanakan setiap bulan. Sebab sudah menjadi program desa yang tujuannya antara lain juga membangun silaturahmi sesama warga.
Selain itu, fungsi dari gotong-royong juga dikarenakan akses jalan yang menuju Pekon Gunungsugih masih terhambat karena jalan yang sering rusak akibat hujan maupun ditumbuhi rumput dan kayu liar. “Gotong royong ini memang program rutin. Kalau jalan rusak langsung kita umumin untuk gotong royong,” kata Indra.
Pihaknya tahun ini akan mendapat perhatian dari pemerintah daerah. Namun pihaknya tetap berharap warga bisa meningkati akses transportasi yang lancer guna mengangkut hasil bumi. “Hasil bumi tidak sebarapa ditambah dengan jalan yang buruk. Saya yakin jika transportasi baik akan meningkatkan perekonomian,” ujarnya.
A. SIKOTRI DAN LILIANA P
0 comments:
Posting Komentar