Warga Lampung Terpencil Minta Tambah Layanan Manual Paspor

KOTABUMI (19/1/2019) - Warga yang berada di daerah jauh dari kota dan terpencil, berharap Kantor Imigrasi Kotabumi, Lampung Utara, membuka layanan khsusus manual di hari libur atau Sabtu. Itu akan memudahkan mereka membuat paspor atau layanan imigrasi lain tanpa harus meninggalkan aktivitas penting lainnya.

Harapan dan antusiasme masyarakat itu terlihat saat Kantor Imigrasi membuka layanan Paspor Simpatik di hari libur selama sebulan. Puluhan pembuat paspor memadati kantor memanfaatkan layanan berkaitan hari bakti Imigrasi ke-69 yang jatuh pada 26 Januari.

Layanan paspor simpatik berlangsung Sabtu, 29 Desember 2018 hingga 19 Januari 2019. Tercatat 223 pemohon paspor menggunakan jasa pelayanan hari libur tersebut. 

Makhrufah, warga Bandar Mataram, Kabupaten Lampung Tengah mengatakan, Sabtu, 19 Januari 2019, pelayanan hari Sabtu sangat membantu masyarakat yang tidak memiliki waktu di jam kerja. 

"Saya berharap pelayanan seperti ini sering digelar agar mempermudah masyarakat yang masih menggunakan manual bukan online pembuatan paspor," katanya

Kepala Imigrasi Kotabumi Bachtiar mengatakan, pelayanan di hari libur kerja mendapat sambutan positif masyarakat dan bertujuan memberikan pelayanan lebih bagi masyarakat untuk pembuatan paspor. 

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar