Yang Berbeda dari Pelantikan Peratin di Lampung Barat

BATUBRAK (23/1/2019) - Bupati Lampung Barat melantik Peratin Negeriratu Herpin Adya yang diadakan di pekon tersebut, Selasa, 22 Januari 2019. Pelantikan meriah karena dihadiri ratusan warga, tokoh masyarakat, hingga para pejabat. Antara lain, wakil bupati Lampung Barat, dan para peratin di Kecamatan Batubrak.

Bupati minta peratin yang baru selalu melibatkan masyarakat dalam menyusun program desanya. Anggaran yang tersedia saat ini cukup besar, dan semua pengelolaannya diserahkan kepada desa. 

"Silakan gunakan untuk apa saja yang penting bermanfaat untuk rakyat. Peratin juga jangan alergi dengan kritikan masyarakat," kata Parosil.

Usai pelantikan ada kemeriahan berupa tarian daerah dan puncaknya bernanyi dan joget bareng. Bupati dan wakil bupati tampil bareng di panggung menyanyikan beberapa lagu. Keduanya juga asyik bergoyang menikmati lantunan lagunya.

A SIKOTRI/LILIANA P

0 comments:

Posting Komentar