Agung Belum Ukur Baju Pelantikan Bupati Lampung Utara

KOTABUMI (1/2/2019) - Bupati terpilih Lampung Utara, Agung Ilmu Mangkunegara hingga kini mengaku belum berpikir membuat baju baru untuk pelantikan dirinya bersama wakilnya, Budi Utomo. Ia masih menunggu kepastian pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih.

"Tapi, insya Allah tidak akan meleset karena surat yang dikirimkan Departemen Dalam Negeri akhir masa jabatan pada 25 Maret 2019,” ujar dia, Jumat, 1 Februari 2019. 

Ia mengatakan, sekdakab bersama beberapa kepala dinas dan kepala bagian diundang Asisten II Pemerintah Provinsi Lampung, untuk membicarakan persiapan pelantikan. "Setelah mereka pulang baru bisa kita bicara,” katanya. 

Bupati mengatakan, soal baju pelantikan tidak menjadi perhatiannya karena dikhawatirkan pelantikan bisa diundur atau maju. "Jangan sampai baju dibuat tidak tahunya pelantikan diundur. Atau tidak buat tapi jadwalnya bisa jadi dimajukan. Kita lihat keuangan, jika tidak ada, pakai yang lama juga masih muat,” katanya. 

Sekdakab Lampung Utara Sofiyan usai rapat dengan pemprov mengatakan, pelantikan dipastikan digelar di kantor gubernur di Bandarlampung, pada Senin, 25 Maret 2019.

"Tadi saya sampaikan atas nama Bapak Bupati mengucapan terima kasih kepada Pemprov Lampung yang telah merencanakan persiapan sejak awal," ujar dia. 

EVICKO GUANTARA/ADI SUSANTO 


0 comments:

Posting Komentar