Begal Motor Sembunyi di WC saat Digerebek di Lampung Timur

ABUNG SELATAN (22/2/2019) - Seorang anggota komplotan begal sepeda motor, ditangkap saat bersembunyi di WC di sebuah rumah. HL saat itu bersembunyi di Desa Rantau Jaya Udik 2, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur. Beberapa anggota Reskrim Polsek Abung Selatan, Lampung Utara, meringkusnya, Kamis 21 Februari 2019.

Ia merupakan warga Lampung Tengah, salah satu dari empat orang komplotan begal yang kerap beraksi di jalan tengah, Kabupaten Lampung Utara. 

Kapolsek Abung Selatan AKP Sukimanto mengatakan, Jumat, 22 Februari 2019, penangkapan HL hasil pengembangan rekannya yang telah diamankan. "Masih ada satu lagi otak pelaku dalam pengejaran anggota reskrim kami," ujarnya. 

HL di hadapan petugas mengaku baru kali pertama membegal, dan beraksi di jalanan sepi. "Saya bertugas membawa motor curian. Kalau ada pengendara lewat di jalanan sepi, saya panggil teman-teman," ujarnya.

ADI SUSANTO

0 comments:

Posting Komentar